Lowongan Kerja Terbaru PT Paragon Technology And Innovation Priode Bulan Agustus 2020

PT Paragon Technology and Innovation Jatake Tangerang, merupakan sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang industri kosmetik lokal.

Perusahaan ini telah berdiri sejak tahun 1985, pada awal berdirinya perusahaan ini bernama PT Pusaka Tradisi Ibu kemudian menjadi PT Paragon Technology and Inovation.

PT Paragon Technology and Inovation memproduksi berbagain macam varian kosmetik dengan 5 merk dagang yaitu Putri yang pertama kali dikenalkan ke pasar sejak pertama kali berdirinya perusahaan pada tahun 1985, kemudian Wardah pada tahun 1995, kemudian disusul 3 brand lainya yaitu Make Over pada tahun 2010, Emina dan IX pada tahun 2015.

Distribusi dan pemasaran produk PT Paragon Technology and Inovation sudah menjangkau hampir seluruh wilayah Indonesia.

Tidak hanya untuk pasar lokal, produk kosmetik dari perusahaan ini juga dipasarkan ke Malaysia dan Singapore.

Saat ini PT Paragon Technology and Inovation sedang membuka lowongan pekerjaan tingkat SMA/SMK untuk beberapa posisi yang nantinya akan ditempatkan di Pabrik yang berada di Tangerang.

Berikut ini kualifikasi dan tatacara melamar loker pabrik kosmetik di kota Tangerang tersebut.

Loker Tangerang PT Paragon Technology and Innovation

Posisi : Operator Produksi

Kualifikasi Umum :

  • Pria/Wanita
  • Usia maksimal 25 tahun
  • Pendidikan minimal SMA/SMK sederajat
  • Nilai matematika rata-rata minimal 6.0
  • Diutamakan memiliki pengalaman kerja minimal 1 tahun
  • Bersedia ditempatkan di Tangerang
  • Siap bekerja dengan sistem shift
  • Memiliki pengetahuan umum tentang proses produksi

Tata cara melamar kerja PT Paragon

Jika sobat Forum memenuhi kualifikasi lowongan kerja Paragon tersebut, kirim lamaran sobat via online dan email sesuai langkah berikut :

  1. Isi link bit.ly/Operator-Mei20
  2. Kirim berkas di bawah ini dalam format PDF ke :
    Email : factory.recruitment@pti-cosmetics.com
    Subjek : Operator – Nama – Domisili
  3. Berkas yang dikirim :
    – Pas Foto 3 x 4
    – KTP
    – SKCK aktif
    – Surat sehat aktif
    – Ijazah/SKL terakhir
    – SKHUN/Transkrip Nilai
    – Daftar riwayat hidup
    – Surat keterangan kerja (jika ada)

Alamat PT Paragon Technology and Innovation Tangerang

Kawasan Industri Jatake
Jl. Industri Raya IV Blok AG No. 8
Pasir Jaya, Jatiuwung, Bunder, Kec. Cikupa, Tangerang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *