Profil Singkat Perusahaan
FORUM HRD INDONESIA – PT. Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) adalah anak perusahaan dari Hino Motors, Ltd. (Jepang). HMSI mendistribusikan kendaraan komersial merek Hino melalui Dealer resmi di seluruh wilayah Republik Indonesia untuk memberikan kenyamanan bagi semua pelanggan dalam mendapatkan akses mudah ke Kendaraan Hino di wilayah mereka.
Catatan penjualan kami menunjukkan bahwa pelanggan lebih mempercayai Hino dibandingkan dengan merek lain dan kepercayaan mereka telah menempatkan kami sebagai pemimpin pasar. Kehandalan dan daya tahan masing-masing produk telah benar-benar membuktikan Hino sebagai tolok ukur bagaimana truk dan bus seharusnya dalam benak pelanggan kami (produk yang paling sesuai).
Kami bertujuan untuk melayani pelanggan melalui kombinasi produk yang paling sesuai dan dukungan total untuk memaksimalkan waktu operasional pelanggan dan meminimalkan waktu henti.
Saat ini PT. Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) kembali membuka lowongan kerja terbaru pada bulan Desember 2021. Adapun dibawah ini adalah posisi jabatan yang saat ini tersedia bagi Anda para pencari kerja yang tertarik untuk mengembangkan karir Anda bersama PT. Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) dengan kualifikasi sebagai berikut.
Lowongan Kerja Terbaru PT. Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) Via BKK
Posisi : Operator Produksi
Kualifikasi :
- Pria
- Lulusan SMK Teknik/ Automotive atau SMA jurusan IPA
- Usia maks. 23 tahun (min. 18 tahun)
- Nilai Ujian Negara Matematika min. 35 (lulusan sebelum 2020)
- Nilai Ujian Sekolah Matematika min. 75 (lulusan 2020-2021)
- Tinggi badan min. 165 cm, berat badan proporsional
- Tidak berkacamata & buta warna
- Tidak bertato maupun beertindik
- Sehat jasmani dan rohani
Adapun lampiran lamaran terdiri dari (Wajib dipenuhi) :
- Fotocopy KTP, Akta Kelahiran, Kartu Keluarga dan SKCK yang masih berlaku
- Fotocopy Ijazah, SKHUN atau transkrip nilai
- Pas Photo berwarna 4X6 1 lembar
- Surat Keterangan Sehat dari dokter yang menyatakan tinggi & berat badan, kondisi sehat dan tidak bertato dan bertindik
Bagi saudara, keluarga atau kenalan dari karyawan PT. HINO yang ingin mengikuti proses seleksi penerimaan karyawan baru, bisa menyerahkan berkas lamaran langsung ke BKK SMKN1 Purwakarta.
Alamat BKK SMKN 1 Purwakarta :
Jl. Industri No. km 4, Babakancikao, Kec. Babancikao, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat 41151
Disclaimer :Â Melamar Pekerjaan di Situs Forumhrdindonesia.com Tidak di Pungut Biaya Apapun